Pada Kamis, 21 September 2023, Bapak Bupati Deli Serdang, Bapak Wakil Bupati Deli Serdang, dan SEKDAKAB Deli Serdang telah melaksanakan monitoring dan evaluasi kegiatan penyaluran Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) di Kantor Pos Cabang Pancur Batu Kabupaten Deli Serdang, bekerja sama dengan BUMN (Perum BULOG).
Acara Penyaluran Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) kali ini dihadiri oleh Bapak Kepala Dinas Ketahanan Pangan (Tengku M Zaky Aufa. S.Sos. M.AP), Kepala Bidang Distribusi dan Cadangan Pangan (Melyati Br Meliala. SE, MM), tim dari Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Deli Serdang, Analisis Ketahanan Pangan Ahli Muda, petugas Kecamatan dan team, Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK), dan Bhabinkamtibmas Kecamatan Pancur Batu.
Jumlah Keluarga Penerima Manfaat (KPM) sebanyak 4.161 dan bantuan yang dibagi berupa beras kemasan 1 karung 10Kg selama 3 hari, mulai dari Rabu 20 September 2023 hingga Jumat 22 September 2023. Tujuan pelaksanaan kegiatan Penyaluran Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) adalah untuk mengurangi beban pengeluaran penerima Bantuan Pangan sebagai upaya untuk menangani kerawanan Pangan, kemiskinan, stunting, dan gizi buruk, keadaan darurat, melindungi produsen dan konsumen, serta mengendalikan dampak inflasi dengan bekerja sama dengan BUMN (Perum BULOG).
BeritaCopyright © 2022 Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Deli Serdang